aplikasi jual foto

Aplikasi Jual Foto Terbaik & Terjamin Membayar

Diposting pada

Hari ini untuk mendapatkan sebuah foto dengan kualitas tinggi tidak harus lagi memerlukan kamera dengan harga yang mahal. Cukup dengan menggunakan smarphone kamu, kamu bisa mendapatkan foto yang tidak kalah berkualitas, dan tidak hanya itu saja dengan adanya aplikasi jual foto, sekarang kamu tidak hanya dapat menyalurkan bakat kamu melalui sebuah foto namun juga dapat menjadi jalan untuk mendapatkan penghasilan melalui jual foto online.

Aplikasi jual foto seperti ini biasanya akan membayar pengunggah fotonya menggunakan uang berupa dollar maupun e-wallet.
Penasaran aplikasi apa saja itu, namun sebelum menuju topik utama kami akan menunjukkan manfaat dari memakai aplikasi jual foto ini.

Manfaat dari Menggunakan Aplikasi Jual Foto

Beberapa manfaat menggunakan aplikasi jual foto online adalah:

1. Mudah menjual foto

Dengan menggunakan aplikasi jual foto online, Kamu dapat dengan mudah menjual foto Kamu tanpa harus repot-repot mencari pembeli secara manual. Aplikasi tersebut menyediakan pasar yang lebih luas, sehingga memungkinkan Kamu untuk mencapai lebih banyak calon pembeli.

2. Meningkatkan eksposur foto

Aplikasi jual foto online biasanya memiliki fitur pencarian yang memungkinkan pembeli untuk menemukan foto yang mereka butuhkan. Hal ini dapat meningkatkan eksposur foto Kamu dan membantu meningkatkan penjualan.

3. Penghasilan pasif

Jika Kamu memiliki banyak foto yang dapat dijual, Kamu dapat menghasilkan penghasilan pasif dari aplikasi jual foto online. Setelah foto Kamu diunggah ke aplikasi, Kamu tidak perlu melakukan banyak hal selain menunggu pembeli.

4. Peluang untuk menjual foto lebih dari satu kali

Setelah foto Kamu terjual, pembeli biasanya memilikinya secara eksklusif. Namun, beberapa aplikasi jual foto online memungkinkan Kamu untuk menjual foto Kamu lebih dari satu kali, yang dapat meningkatkan potensi penghasilan Kamu.

5. Perlindungan hak cipta

Aplikasi jual foto online umumnya memiliki kebijakan hak cipta yang jelas dan memastikan bahwa pembeli tidak dapat menggunakannya tanpa izin. Ini memberikan perlindungan bagi hak cipta Kamu sebagai pemilik foto.

Rekomendasi Aplikasi Jual Foto

Kembali ke topik utama kita, di bawah ini kami telah merangkum aplikasi jual foto yang menurut kami rekomended untuk kamu gunakan.

1. Agora Image

agore image - aplikasi jual foto
Agora Image menjadi aplikasi jual foto yang sangat kami rekomendasikan untuk kamu pakai. Mengapa?, itu karena aplikasi ini tidak meminta charge atas foto yang berhasil kamu jual sehingga kamu berhak untuk mendapatkan komisi sebesar 100%. Gimana menarik bukan?, namun tidak hanya itu, walau kamu telah berhasi menjual foto tersebut kamu masih tetap memiliki hak cipta atas foto kamu itu sehingga kamu masih dapat menjualnya di aplikasi yang berbeda. Dengan begini kamu bisa mendapatkan keuntungan yang semakin besar.

2. Snapwire

snapwire - aplikasi jual foto
Rekomendasi aplikasi jual foto berikutnya adalah snapwire. Untuk dapat memulai menjual foto, kamu diharuskan untuk mendaftarkan akun kamu. Apabila telah terdaftar kamu dapat mulai menjual foto-foto menarik kamu dan mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya. Pada aplikasi ini, setiap kali foto kamu terjual, kamu dapat menerima komisi 50%. walau begitu, aplikasi ini memiliki banyak misi maupun challenge yang apabila kamu berhasil menyelesaikan misi itu kamu berhak mendapatkan komisi sebesar 100%.

3. EyeEm

eyeem - aplikasi jual foto
EyeEm merupakan aplikasi jual foto yang berbeda dari aplikasi jual foto lainnya. Hal ini karena pada aplikasi ini terdapat banyak fitur yang memungkinkan pengguna untuk melakukan optimasi terhadap foto sebelum foto itu akan dijual. Fitur tersebut meliputi sebuah efek atau filter.
Untuk metode penjualan di aplikasi ini menerapkan sistem bagi hasil, walau begitu kamu masih memilki hak cipta akan foto tersebut sehingga membolehkan kamu untuk menjual foto tadi ke aplikasi lain dan mendapatkan keuntungan lebih besar lagi. Di aplikasi ini juga terdapat banyak misi yang dapat kamu selesaikan. Jadi aplikasi ini juga tidak kalah menguntungkannya.

4. Foap

foap - aplikasi jual foto
Aplikasi berikutnya adalah Foap. Melalui aplikasi ini apabila kamu mengunggah banyak foto pada poftofilio kamu, maka kamu berkesempatan untuk mendapatkan keuntungan besar. Keuntungan yang dapat kamu peroleh dari berhasil menjual satu foto adalah komisi sebesar 50%. namun jangan khawatir, karena pada aplikasi ini terdapat kompetisi yang apabila kamu menang, kamu dapat menghasilkan uang hingga ratusan dolar. Aplikasi ini juga memilki syarat minimum dari resolusi foto yang akan dijual yakni 1280 x 960 pixel.

5. 500px

500px - aplikasi jual foto
Selanjutnya ada aplikasi 5oopx. Aplikasi ini dapat kamu akses secara gratis maupun berlangganan. Apabila kamu menggunakan akses gratis maka kamu hanya dapat mengunggah 7 foto dalam satu minggu. Walau begitu, waktu jeda ini justru dapat kamu manfaatkan untuk menghasilkan lebih banyak foto menarik lagi.

6. Scoopshot

scoopshot
Scoopshot menjadi aplikasi jual foto yang unik. Hal ini karena aplikasi ini membolehkan pengunggah foto untuk menentukan harga foto mereka secara bebas.
Sehingga memungkinkan para pengunggah foto mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya.

7. miPic

mipic
Tidak kalah unik dari scoopshot, menggunakan aplikasi ini kamu dapat mengubah foto kamu menjadi pundi-pundi uang. Sebenarnya miPic merupakan sebuah plarform dimana sang pengunggah foto akan membuat sebuah desain yang nantinya akan dicetak menjadi baju atau dalam bentuk outfit lain.
Untuk penghasilan yang bisa didapatkan melalui aplikasi ini tergantung dari nilai desain yang kamu buat, semakin tinggi nilai desain maka semakin besar juga keuntungan yang dapat kamu hasilkan melalui aplikasi ini.

8. Dreamstime

dreamstime
Melalui aplikasi dreamstime kamu dapat melakukan promosi dengan mengunggah foto dan juga kamu dapat menerima banyak challenge dengan hadiah tinggi.

9. Smugmug

smugmug
Rekomendasi terakhir kami untuk aplikasi jual foto adalah Smugmug. Bagi kamu yang ingin mendapatkan keuntungan besar dengan sekejap dari hasil menjual foto, maka aplikasi Smugmug dapat kamu pilih. Menggunakan aplikasi ini kamu dapat menghasilkan uang mulai dari 10 dollar untuk satu foto.

Dan itu tadi Aplikasi jual foto yang kami rekomendasikan. Menggunakan aplikasi jual foto ini kamu dapat menghasilkan banyak uang, jadi dari pada foto-foto kamu hanya memenuhi memori, alangkah baiknya foto itu kamu gunakan untuk mencari penghasilan.

Baca Juga :

Cara FYP di Tiktok Jam – Mudah Kalo Tau Caranya

Aplikasi Untuk Mencari Jodoh Dari Luar Negeri Gratis

11 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Tercepat 2023 Asli Membayar

Apk Penghasil Uang Untuk Pelajar

Gambar Gravatar
Penulis di bidang teknologi yang berupaya mengantarkan Anda mendapatkan informasi akurat mengenai aplikasi-aplikasi terbaik dan tutorial penting.

2 komentar

Tinggalkan Balasan